Reporter : Wahyu/Hery|Red
SUKABUMI |SKS – Warga Kampung Bojong Kupa, Desa Cidolog, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi menyampaikan apresiasi kepada Bupati Sukabumi dan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) atas selesainya pembangunan jalan lingkungan (jaling) di wilayah mereka. Pekerjaan perbaikan tersebut rampung pada Selasa (25/11/2025).
Ibu Atikah, salah satu warga setempat, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih saat meninjau lokasi pengerjaan yang baru selesai dituntaskan. Ungkapan tersebut juga disaksikan oleh warga lainnya yang mengapresiasi peningkatan akses jalan di kampung mereka.
Meski demikian, ia berharap pemerintah daerah dapat melanjutkan pembangunan di titik-titik lain yang masih memerlukan penanganan, demi kenyamanan mobilitas warga di Desa Cidolog.
Program pembangunan jaling ini menjadi bukti komitmen Pemkab Sukabumi dalam meningkatkan infrastruktur permukiman dan mendukung kemajuan desa-desa di berbagai kecamatan.
