Raih Berkah Jumat, UPTD PU Wilayah II Cibadak Adakan Pengajian Rutin Pegawai


Reporter : Wahyu H|Red

SUKABUMI |SKS– Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pekerjaan Umum (PU) Wilayah II Cibadak kembali menggelar pengajian rutin sebagai bagian dari upaya meningkatkan keimanan, ketakwaan, serta mempererat silaturahmi di lingkungan kerja. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor UPTD PU Wilayah II Cibadak, Jalan Karang Tengah, pada Jumat (21/11/2025).

Pengajian dipimpin oleh Ustadz Ujang Nusi, yang juga merupakan staf UPTD PU Cibadak. Seluruh jajaran pegawai hadir mengikuti kegiatan dengan penuh kekhidmatan, termasuk Kepala Tata Usaha (KTU) UPTD PU Wilayah II Cibadak, Meisusriadi.

Suasana pengajian berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan. Para pegawai mengikuti tausiah yang disampaikan Ustadz Ujang Nusi dengan khidmat dan antusias.

Meisusriadi menjelaskan bahwa pengajian ini menjadi agenda rutin setiap Jumat.
“Pengajian ini kami selenggarakan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan para pegawai, sekaligus mempererat hubungan silaturahmi di antara kami,” ujarnya.

Kegiatan pengajian rutin ini menjadi bagian penting dalam pembinaan spiritualitas sekaligus membangun kebersamaan di lingkungan UPTD PU Wilayah II Cibadak, sehingga dapat memperkuat etos kerja dan keharmonisan antarpegawai.
Lebih baru Lebih lama