Reporter : Wahyu Humaedi/Red
Sukabumi. | SKS - Warga Masyarakat Kampung Cikareo, Desa Hegarmanah, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, berikan respon positif dengan mengapresiasi secara bersama -sama mengucapkan terimakasih, kepada Drs H Asep Jafar MM Bupati Sukabumi, Kepada Dinas PU, dan jajarannya yang telah memperbaiki Ruas jalan Cibatu - Cicantayan Sukabumi. Pasalnya jalan tersebut selama kurang lebih dua puluh tahun, hari ini jalan sudah di perbaiki.
Rika ibu rumah tangga yang mewakili warga Kampung Cikareo Puncak RT 03/05, mengucap terima kasih juga atas pembangunan jalan ini, kata Rika, Rabu (9/7/25).
Selain itu, Rika juga berharap adanya perbaikan drainase dan tiga gorong- gorong agar jalan ruas Cibatu Cicantayan tetap terjaga dan bisa bertahan lama, agar supaya nantinya air tidak tumpah ke jalan raya.
Lebih lanjut, perbaikan jalan tersebut diharapkan tuntas hingga sampai ke depan yayasan Al - Maruz, karena menurutnya jalan itu layak untuk di perbaiki, bila dilihat usianya sama belum pernah ada perbaikan. Ya setidaknya ada perbaikan lanjutan ruas jalan Cibatu Cicantayan, pintanya.